Langsung ke konten utama

7 Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Berbisnis Batu Akik

Tren bisnis batu perhiasan atau batu mulia khususnya batu akik saat ini tengah booming. Tren batu akik juga banyak  membuka peluang usaha baru di daerah. Peluang usaha batu akik tidak hanya ada pada penjual atau pedagang batu akik itu sendiri, tapi juga ada penambang, pengasah batu akik sampai dengan perajin  batu akik.


Karena begitu menjanjikannya bisnis batu akik ini, menjadikan peluang usaha ini begitu ‘seksi’ untuk digeluti. Betapa tidak, batu kecil yang seperti tidak ada harganya itu, ketika sudah dipajang di showroom akan memiliki nilai yang sangat mahal sekali.

Untuk harga sebuah batu akik, bisa mencapai jutaan bahkan sampai dengan ratusan juta rupiah. Itulah yang membuat bisnis ini menjadi sangat menggiurkan. Nah, jika Anda minat ingin berbisnis batu akik, perhatikan hal ini:

1. Belajar Tentang Batu Akik

Sebelum Anda putuskan untuk terjun ke bisnis batu akik, pelajari dahulu dengan seksama batu akik itu sendiri. Hal ini sangat penting karena begitu banyaknya jenis dari batu mulia tersebut. Sangat riskan bila Anda buta terhadap batu ini lalu Anda paksakan untuk berbisnis karena tergiur untung yang begitu besar. Pelajari jenis batu ini, karakter batu, serta asal batu, karena dari masing – masing daerah di Indonesia mempunyai ciri khas tersendiri.

2. Menentukan Segmen Pasar

Segmen mana yang Anda pilih akan sangat membantu fokus dalam bisnis batu akik Anda. Karena perlu Anda ketahui bahwa banyak segmen pasar yang bisa Anda kerjakan dalam menggeluti batu akik ini. Dalam menentukan segmen yang akan Anda kerjakan, bisa Anda tentukan dari keahlian yang Anda kuasai. Baik itu kemampuan memoles batu, kemampuan menghias bingkai maupun juga kemampuan marketing atau pemasaran Anda.
Sangat sulit menjalankan semuanya sendiri. Solusi yang paling tepat adalah dengan membuat sebuah tim dengan mengakomodasi seluruh kemampuan di atas dengan konsekuensi, harus ada pembagian kuentungan.

3. Perhatikan Modal Usaha

Untuk modal awal usahakan tidak terlalu besar. Gunakan dana yang save, atau dan yang jika terjadi sesuatu terhadap bisnis Anda tidak akan berpengaruh terhadap kesehatan keuangan Anda. Karena mengingat bisnis ini adalah termasuk bisnis musiman yang artinya bisnis yang bukan berbasis pada kebutuhan masyarakat. Jadi, di sini Anda harus tetap memperhitungkan dengan seksama segala kemungkinan yang akan terjadi ke depan.

4. Survey Lokasi Produk

Ini harus Anda lakukan untuk bisa mendapatkan produk yang baik dan banyak diminati oleh para konsumen. Jika Anda masih dalam tahap memulai, bisa dilakukan di daerah sekitar Anda dulu. Survey bisa dilakukan pada kota-kota terdekat di sekitar lokasi Anda. Jika skala pangsa pasar Anda sudah besar, Anda juga harus melebarkan daerah survey Anda. Hampir semua kepulauan di Indonesia memiliki batu mulia batu akik yang unik.

5. Survey Harga

Sangat penting Anda lakukan untuk mengetahui harga terbaru di pasaran. Karena bisnis seperti ini kemungkinan perubahan harga di pasar sangatlah besar. Jadi semakin sering Anda melakukan survey harga akan sangat baik untuk perkembangan bisnis batu akik Anda. Ini bisa Anda lakukan dengan mencoba memasuki pusat – pusat perdagangan batu mulia di sekitar Anda.

Selain cara di atas, bisa juga dengan cara online dengan memasuki grup facebook, beberapa forum dan berbagai media sosial maupun toko online yang berkaitan dengan penjualan batu akik. Di situ Anda akan banyak mendapatkan informasi mengenai harga terbaru batu akik.

7. Inovasi Bisnis Batu Akik

Inovasi sangat penting keberadaanya dalam bisnis ini untuk menghindari kejenuhan dari konsumen. Selain untuk menghindari kejenuhan dari konsumen, inovasi sangat disarankan juga untuk meningkatkan nilai dari batu akik itu sendiri.

Bagi pengrajin atau penghias batu akik, jika ingin bertahan lama dalam menjalankan bisnis batu akik, mau tidak mau harus selalu melakukan terobosan. Inovasi bisa menjadi faktor pembeda diantara para pebisnis batu akik. Seberapa besar inovasi yang Anda buat, akan sangat menentukan keberlangsungan bisnis Anda di bidang batu mulia ini.

Itulah beberapa hal yang bisa kami sampaikan sebagai persiapan dalam membuka usaha atau bisnis batu akik. Semoga membantu Anda untuk segera merealisasikan gagasan dan ide Anda.

Postingan populer dari blog ini

Kecubung Rambut Emas Dengan Segudang Manfaat

Batu mulia koleksi yang satu ini sangat unik karena batu kecubung Rambut emas, dari namanya semua orang sudah tahu bahwa batu dengan jenis kecubung ini memiliki serat-serat rambut emas asli yang ada didalamnya.  Batu ini memiliki kandungan emas asli 100% dan bukan sintetis atau plastik. Batu kecubung dengan rambut emas ini memiliki suatu karisma tersendiri di kalangan masyarakat terutama buat para kolektor dan penggemar batu cincin permata akik. Warnanya yang bening layaknya kaca ini bagian dalam dari batu ini terdapat serat yang melintang apabila di teliti dan di cermati akan tampak dalam batu tersebut terdapat serat rambut emas yang bergerombolan. Serat emas yang terdapat dalam kecubung Rambut emas ini nampak bersusun seperti seperti rambut emas yang bermotif unik atau seperti tumpukan jarum emas. Dan batu kecubung dengan rambut emas ini memiliki kegunaan serta manfaat yang sangat banyak. Dan manfaat dari batu kecubung dengan rambut emas ini antara lain adalah sebagai

Harga Dan Khasiat Dari Batu Pasir Intan

Batu Pasir Intan bagi anda para pecinta batu mulia atau batu akik tentu sudah tidak asing lagi dengan batuan jenis pasir intan ini. Batu ini memiliki ciri pada bagian batunya partikel-partikel susunan batu ini mirip butiran-butiran pasir, sehingga batu ini dinamakan batu pasir intan. Batu ini akan memancarkan sinar blink-blink jika dilihat dari sudut yang berbeda.  Batu pasir intan bentuknya mirip dengan batu pasir emas. Hanya bedanya, jika batu pasir emas di dalamnya mirip seperti ada taburan butiran-butiran emas. Sementara kalau batu pasir intan taburan butiran di dalam batunya mirip intan. Batuan jenis intan pasir ini termasuk jenis batu mulia yang keberadaannya sangat langka. Sehingga wajar jika batu ini harganya agak mahal dan sulit ditemukan. Karena batu pasir intan ini keberadaannya sangat langka, maka tidak heran jika banyak bermunculan batu pasir intan versi imitasi atau tiruan.Maka dari itu kita perlu berhati-hati jangan sampai kita tertipu membeli yang palsu. Supaya

Batu American Star Asli dan Sintetis Berikut Harganya

Batu yang indah ini memiliki garis seperti bintang yang juga terdapat pada salah satu negara adi daya di dunia, yaitu Amerika. Jenis batu ini secara asli sangat langka, banyak dari batu american star ini dijual di pasaran yang berwujud sintetis yaitu hasil dari pembuatan lab. Maka dari itu, sebelum membeli batu akik jenis American star ini, anda perlu tahu bagaimana cara untuk membedakan jenis batu akik yang asli maupun tidak. Usahakan kepada si penjual untuk menunjukkan sertifikat dari batu ini.  Untuk bahannya sendiri, batu ini memiliki bahan yang sama dengan Ruby maupun safir. Jika batu american star ini berwarna merah, maka itu termasuk dalam golongan Ruby, sedangkan untuk yang berwarna biru, termasuk dalam golongan Safir. Untuk harganya sendiri, batu akik yang sintesis jauh lebih murah dibandingkan dengan batu american star natural, karena jika batu american star yang asli maupun natural berbahan dari Ruby dan Safir, sehingga harganya sangat mahal dan langka. ada 3 Jenis b